Sistem Pendidikan di Maroko
Sistem Pendidikan di Maroko |
Sekilas Perbedaan Sistem Pendidikan Indonesia dan Maroko
Setiap negara mempunyai kondisi pendidikan yang berbeda, baik dalam hal sejarah, sistem pendidikan maupun kebijakannya. Selain itu setiap negara juga memiliki persamaan dalam masalah pendidikannya Semua negara negara di dunia membberikan paengaruh terhadap pendidikan di Indonesia. Khususnya negara yang berperan penting dalam mengembangkan pendidikan.
Salah satunya adalah maroko (Morocco). Pendidikan di Indonesia dan Maroko memiliki persamaan dan perbedaan dalam masalah pendidikan. Persamaannya adalah sama-sama mengutamakan pendidikan agama islam. Sedangkan Perbedaannya adalah dalam sistem pendidikannya. Jika di Indoensia berlandaskan pada ideologi negara yaitu Pancasila dan UUD 45, sedangkan pendidikan di Maroko berlandaskan pada dahir (undang-undang yang dikeluarkan oleh raja) yang di uraikan dalam undang departmen pendidikan nasioanal Maroko.
Sistem Pendidikan di Maroko
Sebelum mengetahui sistem pendidikan di maroko, alangkah baiknya membahas tentang sejarah di Maroko. Maroko berasal dari Bahasa Arab yaitu Maghrib, sedangkan Maroc berasal dari bahasa perancis artinya negeri ilmu, dan terkenal dengan nama maroko. Di negara inilah Al-Qurawiyien sebagai Universitas tertua di dunia berada, sekaligus bumi ulami dan para wali terlahir di negara ini yang terkenal di berbagai penjuru dunia. salah satu wali songo yaitu Syekh Maulana Muhammad Malik Al-Maghribi (Wafat 1435).
Pendudukan warga maroko hampir 99% menganut agama islam selebihnya memeluk agama yahudi dan Nasrani. Jumlah rakyat Maroko menurut data wikipedia pada tahun 1 November 2017 ada 33.337.529 Juta Jiwa. Bahasa resmi Maroko adalah bahasa arab, sedangkan bahasa kedua adalah bahasa Perancis, Spanyol, dan Barbar. Walaupun bahasa Perancis bahasa kedua di negera maroko, namun penggunaannya baik di bidang administrasi negara maupun sebagai bahasa pengantar pendidikan. kadangkala melebihi bahasa resmi yaitu bahasa Arab.
Sistem dan Jenjang Pendidikan di Maroko
Seiring dengan perkembangan zaman, telah diadakan pendidikan demi perbaikan dan efisiensi anggaran yang di alokasikan di bidang pendidikan. Pada dasaenya, jenjang pendidikan di Maroko tidak jauh berbeda dengan sistem pendidikan yang ada di Negara lain, yaitu di bagi dua bagian
1. Pendidikan Dasar dan Menengah
Untuk Pendidikan dasar, (Ta’lim Asasi) dengan 9 tahun masa belajar yang terdiri dari:
A. Ibtidaiyah ( Sekolah Dasar ) selam 6 tahun.
2. I’dadiyah (Sekolah Menengah Pertama) Selama tiga tahun